Tahun berganti tahun, siapa yang meraskannya bahwa itu terasa lama? tidak ada, semua orang bilang setahun itu cepat, bahkan jika merindukan akan bulan suci ramadhan, seakan dunia ini tidak ada artinya jika kita mengharapkan sebuah akhirat yang kekal.
Alhamdulillah dengan mengucap rasa syukur kepada Allah SWT dengan rahmat dan hidayahNya kita semua baik saya atau pun semua orang yang masih diberikan nafas sampai detik ini, bersyukurlah atas apa yang telah diberikan Allah SWT.
Tak terasa bulan Ramdhan dan Idul Fitri sudah maju dari tahun ke tahun, dan bulan ramadhan dan Idul Fitri masuk di bulan juni dan juli yang artinya itu bebarengan dengan ajaran sekolah baru, dengan keadaan ekonomi yang sedang lesu, perputaran uang di bulan puasa dan lebaran yang seharusnya itu ada disektor pangan dan sandang, kini beralih ke sektor pendidikan, pelaku pasar disektor pangan dan sandang memang mengalami penurunan omzet yang sangat drastis, bahkan saya sendiri mengalaminya sendiri, saya sebagai pengusaha dibidang konveksi yaitu produksi batik juga mengalami omzet yang turun. Bahkan diprediksi tahun depan juga keadaan juga masih sama seperti sekarang.
No comments:
Post a Comment