Wednesday, June 17, 2015

Mie Ongklok Khas Dieng, resep khasnya!


Mie Ongklok ini berasal wonosobo kota lembah pegunungan dieng, pastilah mampir di warung mie ongklok ketika pergi ke wonosobo, dieng, atau akan muncak sikunir muncak gunung prau. Mie ini berbeda dengan yang lain karena penyajian kuahnya yang khas kental, panasnya tahan lama, sambelnya memakai lombok uleg, dibarengi dengan sate kelinci, itu penyajiannya.
Setelah banyak tanya dengan si penjual, resep dari kuah yang kental itu berasal dari campuran tepung pati atau terigu sebagai pengental, karakter terigu sendiri memang seperti itu, akantetapi mereka tidak secara terbuka membeberkan resep bumbu uleg yang mencampur didalam kuah kental itu hahaha, maklum lah bila tersaingi.
Makanan khas wonosobo ini banyak ditemui setelah perjalanan dari parakan sampai dengan perbatasan masuk kota wonosobo, ada satu warung yang sekaligus menjual Mie Ongklok dan pemandangan, disana kalian bisa menikmati makanan sambil menikmati view gunung sindoro sumbing. maaf untuk refrensi lokasi warung itu saya lupa mendokumentasikannya.

No comments: